Hebat, Inilah Mobil Tercepat Yang Dipesan Oleh 8 WNI

Produsen mobil balap, Ferrari mampu menarik minat miliuner asal Indonesia. Hal ini ditunjukkan bahwa saat ini sudah ada 8 orang miliuner asal Indonesia yang masuk daftar "waiting list" untuk pembelian tipe Ferrari 599 GTO.

Tipa Ferrari 599 GTO merupakan mobil tercepat yang dimiliki Ferrari saat ini. Harga mobil ini sekitar sekitar Rp 3,94 miliar dan hanya diproduksi sebanyak 599 unit.

Mengapa mobil ini begitu diminati, hal ini disebabkan karena Ferrari 599 GTO merupakan model yang sangat limited, dan belum tentu semua pemesan akan bisa memiliki mobil ini.

Selain itu, ketertarikan konsumen Indonesia dan dunia pada umumnya karena status mobil yang memiliki singkatan Gran Turismo Omologata (GTO) ini sangat eksklusif karena hanya diproduksi dalam jumlah terbatas.

Terlebih berkat mesin V12 berkapasitas 6.000 cc yang digendongnya mampu membuat mobil ini berakselerasi dari diam sampai 100 km/jam hanya dalam waktu 3,4 detik saja dengan kecepatan puncak mencapai 334,7 km/jam.

Sementara untuk kekuatannya, Ferrari 599 GTO yang dilengkapi dengan transmisi 6 percepatan ini mampu menyemburkan tenaga ganas hingga 661 bhp dengan torsi mencapai 347 ft-lb yang mampu dicapai pada 8.250 RPM.

Dengan kemampuan tersebut, Ferrari mengklaim mobil anyarnya ini memiliki kekuatan yang lebih garang dari Ferrari Enzo yang legendaris itu. GTO dalam tes di sirkuit Ferrari di Fiorano bahkan mampu mengalahkan rekor kecepatan Enzo hingga 1 detik lebih cepat.

comment 1 comments:

CongCot on 27 Juni, 2010 08:39 mengatakan...

kapan congcot dapet yaaa
mobil hebat
pingiiin

Posting Komentar

 
Powered by Blogger