Harga dan Spesifikasi iPad 2 (APPLE)

Harga dan Spesifikasi iPad 2 (APPLE). Jumat, 11 Maret 2011, APPLE telah diluncurkan produk terbaru iPad 2. Perangkat tablet dengan menampilkan A5 CPU dual-core, yang menyediakan hingga dua kali lipat kecepatan pemrosesan dan kemampuan grafis sampai sembilan kali lebih cepat ketimbang iPad yang kini sudah ada di pasaran.

Dilansir dari 'digitalspy', iPad 2 ini mencakup kamera menghadap ke depan dan belakang yang didukung FaceTime. Perpaduan antara iPad yang sudah ada saat ini dengan iPhone 4 dan Mac. Selain itu juga dilengkapi sensor 'gyroscopic' untuk Apps.

IPad 2 bentuknya 33% lebih tipis dari iPad yang saat ini berukuran 8,8 mm. Sementara beratnya lebih ringan atau berkurang sebesar 0,2 pound dari iPad yang ada saat ini. Namun ketahanan baterai tetap sama dengan iPad yang ada saat ini, yaitu memiki kekuatan 10 jam jika terus digunakan dan 1 bulan waktu siaga.

Keunggulan iPad 2, didukung oleh 2 aksesoris baru. Kabel HDMI akan mencerminkan semua konten yang ditampilkan pada layar, termasuk Apps dan video, di televisi dengan resolusi 1080 pixel.

Rangkaian Smart magnetik juga akan tersedia, yang mendukung perangkat saat membuka dan dapat dilipat atau layarnya diposisikan berdiri selama digunakan.

Harga iPad 2 tak jauh berbeda dengan harga iPad yang ada saat ini, mulai dari harga 429 poundsterling atau 499 dollar Amerika untuk model 16 GB WiFi. Sedangkan, harga 699 poundsterling atau 829 dollar Amerika untuk versi 64 GB dan bisa mengaktifkan 3G.

IPad 2 baru tersedia dalam 2 warna, yaitu hitam dan putih. Mulai dipasarkan, Jumat (11/3)  di Amerika Utara. Sedangkan di seluruh dunia, termasuk Inggris, Australia dan Irlandia iPad 2 mulai dipasarkan pada Jumat (25/3), dua minggu kemudian.

 Berikut spesifikasi dan fitur Apple iPad 2:

Dimensi dan berat: 24,1 x 18,5 x 0,8 cm dan 607 gram
Layar :     LED-backlit IPS TFT, capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran layar
: 9,7 inci, 768 x 1024 piksel
- Fingerprint/scratch resistant oleophobic surface
- Multi-touch input method
- Accelerometer sensor for auto-rotate
- Three-axis gyro sensor
Memori :    16GB / 32GB / 64GB (storage)
Konektivitas :    3G HSDPA; HSUPA, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth v2.1, microUSB v2.0
Kamera :    0,7 MP, 960 x 720 piksel (belakang), VGA (depan), Video     Ada, 720p@30fps
Input/Output :
- 30-pin dock connector port
- 3.5-mm stereo headphone minijack
- Built-in speaker
- Micro-SIM card tray (Wi-Fi + 3G model)
- Microphone
OS:      iOS 4
CPU:     Dual-core ARM Cortex-A9 proccessor, Apple A5 chipset
Radio:     Tidak ada
Browser:     HTML (Safari)
GPS:     Ada, A-GPS
Fitur:   
- Digital compass
- MP4/MP3/WAV/AAC player
- Up to 10h movie playback
- iBooks PDF reader
- Google Maps
- TV-out
- Audio/video player
Baterai :  
Hingga 720 jam (standby)
Hingga 10 jam (Wi-Fi)
Hingga 9 jam (3G)
Harga :
iPad 2 Wi-Fi 16GB US$499 (setara Rp4,3 juta)
iPad 2 Wi-Fi 32GB US$599 (setara Rp5,2 juta)
iPad 2 Wi-Fi 64GB US$699 (setara Rp6,1 juta)
iPad 2 Wi-Fi + 3G 16GB US$629 (setara Rp5,5 juta)
iPad 2 Wi-Fi + 3G 32GB US$729 (setara Rp6,3 juta)
iPad 2 Wi-Fi + 3G 64GB US$829 (setara Rp7,2 juta)

comment 0 comments:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger