Panduan Memilih Bra

Salah satu kelengkapan wajib pada wanita adalah bra. Yap! Pakaian dalam yang satu ini memang sifatnya sangat pribadi. Namun ternyata tak semua wanita sudah menggunakan pakaian dalam yang tepat untuk mereka lho. Karena ternyata masih ada kaum wanita yang kurang mengerti kebutuhan tubuhnya sendiri. Mau tahu segala sesuatu tentang bra? Yuk intip yang berikut ini..

 Panduan Memilih Bra Yang SesuaiBra yang tepat tidak saja menunjang penampilan anda secara keseluruhan, tapi juga memberikan kenyamanan. Nomor pada bra 32,34,36 dst merupakan ukuran lingkar bagian bawah bra dalam satuan inci. Ukuran anda bisa saja berubah, seiring dengan naik turunnya berat badan anda. Karena itu sebaiknya anda mengukur bagian bawah payudara anda sebelum membelinya.

Ukuran cup terdiri dari A,B,C dst untuk mendapatkan yang cocok adalah mencobanya apakah cup-nya pas sehingga dapat membungkus payudara secara baik dan tidak terasa sesak.

Kenakan blus yang tepat saat membeli bra, karena akan memberi gambaran yang lebih jelas saat anda mencoba bra yang hendak dibeli.

Untuk pemakaian sehari-hari, bahan katun atau microfiber terasa lebih nyaman, karena mengikuti gerakan tubuh anda serta kulit bisa leluasa bernafas. Jika ingin tampil seksi, gunakan bra berbahan satin atau renda.

Cara mengetes kenyamanan bra, masukkan lengan dan letakkan dulu tali bra di bahu. Lalu sambil membungkuk ke depan, masukkan payudara ke dalam cup dan upayakan puting berada di tengah-tengah. Setelah itu baru kancingkan. Tegakkan badan dan bra yang pas akan terlihat sempurna.

Mereka yang berpayudara penuh sebaiknya memilih cup yang penuh, berkawat dan tali besar. Bara ini akan menyangga dengan baik dan memberi kenyamanan lebih. Jika payudara anda kecil, pakai bra dengan busa atau yang model setengah terbuka. Dengan demikian dada anda akan tampak lebih penuh.

Lengkapi koleksi bra anda dengan bra yang tanpa tali untuk dikenakan gaun malam dengan bahu terbuka, blus model tank top atau halter. Miliki juga bra khusus untuk olahraga minimal satu.

Setiap orang memiliki ukuran payudara yang tidak sama antara kiri atau kanan, dan ini normal-normal saja. Cari ukuran cup untuk payudara yang besar, lalu kencangkan tali untuk payudara yang agak kecil.

Perhatikan dan pilih baik-baik bra yang anda coba, jika bagian belakang naik, tali melorot atau cup agak berkerut berarti bra tersebut kebesaran. Jika payudara anda tampak 'luber' atau bagian bawah bra terasa 'menggiggit' berarti bra anda kekecilan.

comment 0 comments:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger