PREDIKSI SKOR FC PORTO VS NAPOLI

Prediksi Skor FC Porto vs Napoli Liga Europa 14 Maret 2014 - FC Porto dan Napoli saling bertatap muka di babak perdelapan final Liga Europa musim ini. Pertemuan pertama dua tim transferan dari pentas Liga Champion ini digelar di Estadio Do Dragao pada Kamis (13/3).

Porto ditransfer dari LC setelah hanya finis di posisi ketiga di bawah Atletico Madrid dan Zenit St. Petersburg di Grup G. Kubu lawan pun demikian.

Napoli ke fase gugur LE usai menghuni peringkat ketiga Grup F di bawah Borussia Dortmund dan Arsenal. Sejumlah pemain bintang Napoli melakoni pengalaman pertama di kompetisi ini, seperti Gonzalo Higuain.

Bomber asal Argentina itu selalu bertarung di LC tatkala masih berseragam Real Madrid (2006-13). Meski begitu, ia sama sekali tak canggung. Adaptasi di LE sebaik adaptasinya di Serie A Italia.

Ketika berjumpa Swansea di leg II babak 32 besar pada akhir bulan lalu, Higuain membantu Partenopei menang 3-1 dengan mencetak gol dan melepas assist buat gol Lorenzo Insigne.

Napoli butuh ketajaman El Pipita di level terbaik lantaran Porto bukan lawan enteng. Duel ini memang menjadi pertemuan resmi pertama dalam 40 tahun, tetapi Napoli sudah mencicipi sedikit kekuatan Porto di awal musim saat kedua tim berjumpa di Emirates Cup atas undangan tim Premier League, Arsenal.

Ketika itu Porto menang 3-1 di Emirates. Memang konteks laga hanya uji coba, tapi setidaknya skuat Partenopei paham kekuatan tim raksasa Portugal itu sangat bagus.

"Kami tak beruntung sehingga harus terlempar dari LC. Walau begitu, kami selalu bertarung serius di antarklub Eropa dan ingin melaju sejauh mungkin. Porto adalah tim kuat dan kami juga sudah melawan mereka di musim panas lalu, meski cuma uji coba. Sekarang, kami harus bisa mengalahkan mereka," ucap Insigne

Meski duel digelar di rumah  Porto, momentum bisa memihak Napoli. Klub tuan rumah tengah menghadapi krisis hasil dan institusional. Mereka lolos ke babak perdelapan final dengan susah payah setelah menyingkirkan Eintracht Frankfurt dengan skor agregat 5-5 dan lolos agresivitas tandang (imbang 3-3 di rumah Frankfurt).

Setelah laga itu, tim berjulukan Dragoes (Sang Naga) ini meraihhasil imbang 2-2 dengan Guimaraes di Primeira Liga Portugal dan pelatih Paulo Fonseca pun resmi dipecat. Manajer interim, Luis Castro, diangkat dari Porto B untuk mengarsiteki tim utama.

Hasilnya relatif positif. Laga terakhir berujung kemenangan telak 4-1 atas Arouca. Yang bisa membuat fan Porto dan Castro kembali semringah ialah fakta bahwa nama Jackson Martinez kembali masuk papan skor.

Pria Kolombia itu menjadi pencetak gol terakhir ke gawang Arouca. Martinez pun menutup ketumpulan yang sudah ia alami dalam lima partai terakhirya atau sejak awal Februari. Kini,ia harus membuktikan diri sebagai solusi Porto di tengah krisis.

Head-To-Head FC Porto vs Napoli:

04 Agu 2013 (PUC) Napoli 1 - 3 FCPorto

Lima Pertandingan Terakhir FC Porto:

10 Mar 2014 (PLP) Porto 4 - 1 FC Arouca 
03 Mar 2014 (PLP) Vitoria Guimarães 2 - 2 Porto 
28 Feb 2014 (PLE) Eintracht Frankfurt 3 - 3 Porto
24 Feb 2014 (PLP) Porto 0 - 1 Estoril 
21 Feb 2014 (PLE) Porto 2 - 2 Eintracht Frankfurt 

Lima Pertandingan Terakhir Napoli:

10 Mar 2014 (PSA) Napoli 1 - 0 AS Roma 
03 Mar 2014 (PSA) Livorno 1 - 1 Napoli 
28 Feb 2014 (PLE) Napoli 3 - 1 Swansea City 
25 Feb 2014 (PSA) Napoli 1 - 1 Genoa
21 Feb 2014 (PLE) Swansea City 0 - 0 Napoli

Prediksi susunan pemain FC Porto vs Napoli:


FC Porto: Helton; Danilo, Maicon, Mangala, Sandro; Fernando, Eduardo, Herrera; Varela, Martinez, Quaresma.

Napoli: Reina; Maggio, Henrique, Albiol, Ghoulam; Inler, Behrami; Insigne, Pandev, Callejòn; Higuain.

PREDIKSI SKOR: FC Porto 1 - 2 Napoli.

comment 0 comments:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger