PREDIKSI SKOR REAL VALLADOLID VS BARCELONA

Prediksi Skor Real Valladolid vs Barcelona 9 Maret 2014 - Kondisi terkini sang tuan rumah masih disertai embel-embel tak pernah menang atas Blaugrana dalam 12 bentrokan pamungkas, dan inferioritas tinggi dari perspekif materi pemain.

Kendati demikian, situasi ini tak lantas membuat Los Pucelanos menyerah begitu saja. Javi Guerra dkk. bahkan berani mematok target menang. "Barcelona boleh jadi klub terbaik di Spanyol, Eropa, bahkan dunia. Akan tetapi, mereka tetap memiliki sisi lemah. Kami akan mencoba memaksimalkan kelemahan Barca tersebut," ujar Jeffren Suarez, penyerang sayap Valladolid yang juga eks personel Azulgrana.

Di tengah keperkasaannya tersebut, Barca memang punya sejumlah titik lemah. Bahkan sejak di era Pep Guardiola pun kelemahan Barca bisa mudah ditemukan. Namun, pada saat sudah beradu langsung di atas lapangan, menemukan dan menyerang titik lemah itu menjadi hal yang sama sekali berbeda.

Sudah lebih dari lima musim Barca terbukti rentan ketika memerima serangan balik dengan cepat. Kedua winger yang terlalu agresif justru sering berbalik menjadi bumerang karena terlambat kembali ke posisinya pada saat lawan melakoni serangan balik. Selain itu, umpan silang, terutama yang datang lewat bola mati, baik itu sepakan bebas atau sepak pojok, menyumbang kontribusi besar dalam bobolnya jala Victor Valdes.

Di musim 2013/2014, sebanyak delapan kali Valdes dipaksa memungut bola dari dalam jalanya setelah kebobolan yang diawali eksekusi bola moti. Toh Barca masih memegang rekor kebobolan tersedikit di La Liga musim ini. Bersama Atletico Madrid, gawang Barca baru jebol 21 kali.

Sebuah faka sahih yang membuktikan bahwa di tengah lubang menganga yang diawali bolamati ini, tetap tak mudah mencetak goi ke gawang sang juara bertahan La Liga. Apalagi untuk meraih kemenangan atas mereka.

"Juan Ignacio tak pernah menyerah kepada Barcelona. Ada tiga poin yang ditawarkan, dan kami sangat membutuhkan tambahan ini untuk bertahan di Primera Division. Kuncinya adalah fokus pada diri kami sendiri tanpa memusingkan apa yang akan dilakukan Barca. Yang jelas, kami harus bermain sempurna," kata Juan Ignacio Martinez, pelatih Valladolid.

Bagi tim semenjana sekelas Valladolid, yang hingga jornada 26 masih terpaku di zona merah, modal bernnama kesempurnaan sama sekali belum menjamin lahirnya tripoin. Barca hampir tak pernah terjegal di hadapan tim semodel ini. Tiga kekalahan datang dari tim yang juga berkualitas apik: Athletic Bilbao, Valencia, dan Real Sociedad.

Satu hal yang bisa jadi akan sedikit mengerem Barca dalam menggelar pesta gol adalah kemungkinan Gerardo "Tata" Martino menyimpan pemain utamanya guna menghadapi Manchester City di leg 2 perdelapan final Liga Champion, medio pekan depan.

Head-To-Head Real Valladolid vs Barcelona:
06 Okt 2013 (LLP) Barcelona 4 - 1 Real Valladolid
20 Mei 2013 (LLP) Barcelona 2 - 1 Real Valladolid
23 Des 2012 (LLP) Real Valladolid 1 - 3 Barcelona
17 Mei 2010 (LLP) Barcelona 4 - 0 Real Valladolid
24 Jan 2010 (LLP) Real Valladolid 0 - 3 Barcelona

Lima Pertandingan Terakhir Real Valladolid:
01 Mar 2014 (LLP) Málaga 1 - 1 Real Valladolid 
22 Feb 2014 (LLP) Real Valladolid 1 - 1 Levante
15 Feb 2014 (LLP) Atlético Madrid 3 - 0 Real Valladolid
09 Feb 2014 (LLP) Real Valladolid 2 - 2 Elche 
02 Feb 2014 (LLP) Getafe 0 - 0 Real Valladolid 

Lima Pertandingan Terakhir Barcelona:
03 Mar 2014 (LLP) Barcelona 4 - 1 Almeria
23 Feb 2014 (LLP) Real Sociedad 3 - 1 Barcelona 
19 Feb 2014 (UCL) Manchester City 0 - 2 Barcelona
16 Feb 2014 (LLP) Barcelona 6 - 0 Rayo Vallecano 
13 Feb 2014 (CDR) Real Sociedad 1 - 1 Barcelona

Prediksi susunan pemain Real Valladolid vs Barcelona:


Real Valladolid: Marino, Rukavina, J.Rueda, Mitrovic, Pena, F.Rossi, A.Rubio. Rama, Oscar, Larson, J.Guerra.

Barcelona: Valdes, Dani Alves, Bartra, Mascherano, Adriano, Xavi, Busquets, Fabregas, Alexis, Neymar, Messi.

PREDIKSI SKOR: Real Valladolid 0 - 3 Barcelona.

comment 0 comments:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger